neXgen Challenge by CIMB Niaga adalah kompetisi hackathon yang dilakukan secara virtual dan diselenggarakan oleh Bank CIMB Niaga, untuk mendukung perkembangan pendidikan talenta muda Indonesia dalam mengasah kemampuannya dan menyalurkan ide-ide kreatif dan inovatif untuk perkembangan industri perbankan secara menyeluruh

neXgen Challenge by CIMB Niaga hadir dengan tema

The next generation of banking products and experiences

Imagine

a life full of
digital convenience

Design

connected
experiences

Innovate

the future technology
for banking Industry

Dunia kita hari ini sudah serba digital. Teknologi baru - dari sosial media hingga artificial intelligence - mengubah cara manusia berinteraksi dan berperilaku hingga membuat dunia saat sangat berbeda dibandingkan 20 tahun yang lalu.

Sekarang, kami menantang Anda untuk menjadi inovator produk serta layanan perbankan masa depan dan mengubah kehidupan generasi berikutnya.

Proses Seleksi

Ideation

27 Aug - 1 Nov

Curation

8 Nov - 11 Nov

Final

12 Nov

Ideation

Ideation 27 Aug – 1 Nov 2021

Registration

27 Aug - 30 Sept

  • Peserta melakukan registrasi sebagai tim dengan jumlah anggota 3-4 orang. Registrasi hanya dapat dilakukan melalui kejarmimpi.id/nexgenchallenge, pilih REGISTRASI dan ikuti proses selanjutnya
  • Apabila kriteria peserta terpenuhi, tim leader Anda akan menerima email yang berisi link assessment test
  • Tim yang lolos assessment test harus submit ide sesuai format yang ditentukan (maksimal 3 ide) paling lambat tanggal 30 September 2021

Pre-event Workshop

11 Oct

  • 50 tim dengan ide terpilih wajib mengikuti pre-event workshop mengenai Banking 101 dan Design Thinking Basic, yang bertujuan agar tim memahami lebih dalam terkait materi dan ekspektasi dari kompetisi neXgen Challenge

Mock up Submission

12 Oct - 1 Nov

  • Pada tahap ini peserta diharuskan untuk mewujudkan idenya dalam bentuk mock up dan mempresentasikannya dalam bentuk video berdurasi 5 (lima) menit
  • 10 tim finalis yang lolos seleksi mock up dan video presentasi akan diumumkan melalui kejarmimpi.id/nexgenchallenge dan dihubungi melalui email yang terdaftar serta lanjut ke tahap Curation

Curation

Curation – 8 - 11 Nov 2021

Workshop 1 :
Design Thinking Advance

8 Nov 2021

  • 10 tim finalis akan mengikuti Workshop : Design Thinking Advance yang merupakan kelanjutan dari pre-event workshop : Design Thinking Basic

Working & Mentoring Session

9-11 Nov 2021

  • 10 tim finalis akan diberikan waktu dan sesi mentoring untuk melakukan pengembangan mock up menjadi prototype
  • Seluruh kelompok wajib mengumpulkan final prototype serta pitch deck yang dapat dipresentasikan dalam waktu 5 menit pada 11 November 2021

Workshop 2 :
How to Pitch

11 Nov 2021

  • 10 tim finalis akan mengikuti workshop : How to Pitch yang akan membantu para kelompok pada tahap Final

Final

12 Nov

Pitch

12 Nov 2021

  • 10 tim finalis akan melakukan pitching di depan para juri & expert
  • Masing-masing tim akan diberikan waktu 5 menit untuk mempresentasikan prototype, dilanjutkan dengan sesi 10 menit tanya jawab oleh juri & expert